Manchester City Terbesar Raup Tunjangan Piala Dunia 2018
Aninda 2018-12-05 22:23:02 评论
Mengirimkan total 16 penggawa, Manchester City adalah klub dengan wakil terbanyak di Rusia 2018.
Manchester City bakal meraup porsi terbesar pembayaran Club Benefits Programme (Program Tunjangan Klub) dari FIFA terkait partisipasi pemain di Piala Dunia 2018.
Klub-klub yang pemainnya berpartisipasi di Rusia berhak menerima dana yang diambil dari pemasukan kompetisi. Mengirimkan total 16 penggawa, City adalah tim dengan wakil terbanyak di PD 2018, jadi tak heran kalau mereka mendapatkan bagian terbesar senilai $5 juta.
Melalui situs resminya, FIFA mengumumkan alokasi $209 juta akan dibayarkan kepada 416 klub dari 63 negara asosiasi mereka. Angka ini meningkat nyaris dua kali lipat dari turnamen empat tahun silam di Brasil.
Real Madrid beroleh bayaran terbesar kedua dengan $4,8 juta, diikuti Tottenham Hotspur ($4,4 juta), Barcelona ($4,1 juta), dan Paris Saint-Germain ($3,9 juta).
"Piala Dunia FIFA adalah puncak sepakbola, membangkitkan gairah dan emosi dari semua pemain dan semua fans di seluruh penjuru dunia," tutur presiden FIFA Gianni Infantino.
"Menjadi tanggung jawab FIFA untuk mendistribusikan kembali pemasukan dari kompetisi unik ini kepada seluruh komunitas sepakbola, dan klub tentunya pantas memperoleh bagian dalam kesuksesan ini karena mereka adalah kontributor kunci."
"Saya sangat senang melihat tim-tim dari berbagai daerah berbeda akan memetik manfaat dari program ini, yang akan membantu membangun sepakbola lebih jauh lagi di seantero dunia."
- 消息参考来源: GOAL_ID
- 严禁商业机构或公司转载,违者必究;球迷转载请注明来源“懂球帝”
- 懂球帝社区规范:抵制辱骂