Most Energized Player Kroasia vs Inggris: Ivan Perisic
Aninda 2018-07-12 05:24:03 评论
Ivan Perisic menjadi pahlawan Kroasia dalam kemenangan comeback atas Inggris di semi-final Piala Dunia.
Ivan Perisic terpilih sebagai Most Energized Player berkat sumbangan satu gol dan satu assist dalam kemenangan 2-1 Kroasia atas Inggris, Kamis (12/7) dini hari WIB.
Kroasia sebenarnya sempat lengah di menit-menit awal pertandingan. Kelengahan ini berujung pada pelanggaran Luka Modric dan hadiah sepakan bebas untuk The Three Lions .
Siapa sangka, peluang itu berbuah menjadi gol untuk Inggris. Kieran Trippier sukses mengirim bola ke sudut gawang Daniel Subasic.
Kendati kebobolan duluan, tim kotak-kotak merah-putih justru tampil dominan. Mereka mengurung Inggris pada arenanya sendiri dan memaksa Harry Kane untuk bungkam selama laga.
Kerja keras skuat asuhan Zlatko Dalic itu akhirnya berbuah juga di babak kedua. Tepatnya di menit ke-68, Perisic mencetak gol penyama kedudukan.
Bintang Inter Milan itu mencari celah di kotak penalti, lalu menyambar umpan Sime Vrsaljko. Kyle Walker sebenarnya sudah mengawal sang bintang, namun kurang sigap dalam membuang bola sehingga Perisic berhasil menjebol gawang Jordan Pickford.
Eks pemain Wolfsburg dan Borussia Dortmund itu nyaris mengunci kemenangan tak lama berselang, tapi sepakannya hanya membentur mistar.
Adapun ia tetap jadi penentu kemenangan di babak tambahan kedua. Usai sapuan buruk Walker, Perisic menanduk bola ke kotak penalti. Ada Mario Mandzukic yang lolos dari kawalan dan dengan mudah menaklukkan Pickford.
Satu gol, satu assist, tiga umpan kunci, memastikan Perisic untuk jadi pemain terbaik dalam pertandingan semi-final ini.
- 消息参考来源: GOAL_ID
- 严禁商业机构或公司转载,违者必究;球迷转载请注明来源“懂球帝”
- 懂球帝社区规范:抵制辱骂