Lothar Matthaus Harap Toni Kroos Tidak Pensiun Dari Timnas Jerman
Aninda 2018-07-04 11:20:02 评论
Matthaus mengaku akan sangat kecewa jika Kroos memilih pensiun dari pentas internasional menyusul kegagalan Jerman di Piala Dunia 2018.
Legenda Jerman Lothar Matthaus berharap Toni Kroos tidak pensiun dari tim nasional lantaran menilai gelandang milik Real Madrid tersebut punya kapabilitas untuk “menjadi pemimpin di masa depan”.
Kroos sempat menghidupkan asa Jerman untuk lolos ke fase gugur Piala Dunia 2018 setelah mencetak gol kemenangan ke gawang Swedia di matchday kedua babak grup, namun pada akhirnya Die Mannschaft harus menelan pil pahit seusai ditekuk Korea Selatan dengan skor 2-0 di laga terakhir.
Gelandang berusia 28 tahun itu dipandang sebagai salah satu motor Jerman di turnamen musim panas ini dan Matthaus berharap yang bersangkutan tidak gantung sepatu dalam waktu dekat.
“Toni Kroos pensiun dari tim nasional Jerman akan sangat menyakitkan buat saya,” kata Matthaus kepada Bild. “Dia memainkan musim yang luar biasa untuk Real Madrid sebelum ini.
“Dia masih bisa bermain di level teratas untuk empat tahun ke depan dan ikut mematangkan pemain di sekitarnya. Jika dia mundur, itu akan menjadi kehilangan yang besar.
“Buat saya, dia adalah salah satu pemimpin kami di masa depan.”
- 消息参考来源: GOAL_ID
- 严禁商业机构或公司转载,违者必究;球迷转载请注明来源“懂球帝”
- 懂球帝社区规范:抵制辱骂