Luka Modric Tetap Jadi Algojo Penalti Kroasia
Aninda 2018-07-03 15:57:04 评论
Meski sempat gagal menyarangkan bola dari titik putih melawan Denmark, pelatih Zlatko Dalic tetap percaya pada Modric.
Pelatih Kroasia Zlatko Dalic mengaku takkan mencoret Luka Modric dari perannya sebagai algojo penalti meski yang bersangkutan sempat gagal menyerangkan bola dari titik putih di laga kontra Denmark kemarin.
Modric sejatinya berpotensi memenangkan Kroasia di babak kedua perpanjangan waktu andai sepakannya tidak dimentahkan kiper Kasper Schmeichel, namun pada akhirnya kegagalan itu dibayar tuntas oleh gelandang Real Madrid tersebut di babak adu tos-tosan.
Dalic pun menyanjung keberanian Modric dan menegaskan bahwa pemain berusia 32 tahun itu masih akan menjadi andalan timnya untuk urusan penalti.
“Luka Modric adalah kapten kami, pemimpin kami dan dia menunjukkan tanggung jawab dan keberanian setelah gagal mengambil penalti, namun dia kembali mengambilnya saat adu penalti dan mencetak gol. Itu menunjukkan kelas yang dia miliki,” kata Dalic.
“Itulah perbedaan antara pemain rata-rata dan pemain seperti Luka. Dia mencetak gol, itu tidak mudah bagi dia, sepakannya tidak lebih baik dalam adu penalti, namun dia lebih beruntung.
“Itulah yang terjadi ketika Anda berani dan menunjukkan keberanian sepanjang pertandingan. Ya, jika ada kesempatan lain seperti itu, dia akan menendang [penalti] itu lagi.”
Kroasia kini lolos ke babak perempat-final dan akan bertemu tuan rumah Rusia di Sochi pada Minggu (8/7) dini hari WIB mendatang.
- 消息参考来源: GOAL_ID
- 严禁商业机构或公司转载,违者必究;球迷转载请注明来源“懂球帝”
- 懂球帝社区规范:抵制辱骂