Jorge Sampaoli Bantah Lionel Messi Ikut Atur Skuat Argentina
Aninda 2018-06-30 04:11:02 评论
Sampaoli menegaskan dirinya masih punya kendali penuh atas pasukan La Albiceleste.
Jorge Sampaoli membantah kritikan yang menyebutkan Lionel Messi punya pengaruh lebih besar darinya di tim nasional Argentina.
Kapabilitas Sampaoli dipertanyakan ketika muncul rekaman yang menyebut dirinya meminta izin Messi sebelum melakukan pergantian pemain saat Argentina menang 2-1 dalam laga terakhir Grup D gelaran Piala Dunia 2018.
Bantahan ini juga dilayangkan sang juru taktik guna menepis anggapan adanya perpecahan di tubuh La Albiceleste yang disebabkan pengaruh berlebihan Messi dalam sesi latihan jelang laga lawan Nigeria.
"Saya mengingat betul percakapan dengan Messi, tapi segala yang saya katakan kepada para pemain bersifat pribadi dan tak akan saya publikasikan," ujar Sampaoli seperti dilansir The Mirror.
"Itu hanyala pertukaran [pendapat] sederhana. Saya tak tahu bagaimana momen tersebut digolongkan oleh mereka [media]."
"Saya katakan padanya waktu itu tentang rencana penggunaan strategi tim dan kami juga berbicara tentang menerapkan lebih banyak penyerang di lapangan, hanya itu saja."
"Apakah saya akan lanjut sebagai pelatih? Yah, saya punya kontrak dan masih senang berada di sini. Selama saya bisa berjuang di sini, saya akan berjuang setiap hari."
Argentina akan berjumpa Prancis dalam babak 16 besar Piala Dunia tahun ini.
- 消息参考来源: GOAL_ID
- 严禁商业机构或公司转载,违者必究;球迷转载请注明来源“懂球帝”
- 懂球帝社区规范:抵制辱骂