Gantikan Milinkovic-Savic, Torino Incar Kiper Terpinggirkan Lazio
Aninda 2025-05-09 22:07:02 评论
Berita Transfer: Kiper Lazio, Ivan Provedel dikabarkan masuk radar Torino musim panas ini, karena mereka membutuhkan pengganti untuk Vanja Milinkovic-Savic yang dikaitkan dengan transfernya ke Premier League.
Torino selama ini telah mengandalkan kiper asal Serbia, Vanja Milinkovic-Savic untuk melindungi gawang mereka selama beberapa musim terakhir. Adik dari Sergej tersebut saat ini menjadi salah satu penjaga gawang terbaik di Serie A dan dikaitkan dengan transfernya ke eks klubnya, Manchester United dan beberapa klub Premier League lainnya.
Menurut kabar terkini seperti dilansir LaLazioSiamoNoi menyebutkan bahwa Torino siap melepas kiper 28 tahun tersebut musim panas ini dan mereka mengincar Ivan Provedel sebagai penggantinya. Pemain asal Italia tersebut siap dilepas di bursa setelah kehilangan tempat di starting XI kalah bersaing dengan kiper muda, Christos Mandas dalam beberapa bulan terakhir.
Lagipula, The Aquile kemungkinan tidak akan mempertahankan pemain cadangan yang menghabiskan biaya gaji kotor sebesar €3,7 juta per tahun. Biancocelesti akan dengan senang hati menjual pemain berusia 31 tahun itu seharga €7 juta. Selain Torino, sumber tersebut menyebutkan dua pelamar lainnya, dimulai dengan Como, yang belum sepenuhnya diyakinkan oleh Jean Butez, sementara pemain veteran Pepe Reina diperkirakan akan meninggalkan klub pada akhir musim. Selain itu, Udinese juga berada dalam situasi yang sama, dengan Maduka Okoye yang sedang naik turun.
Jika The Aquile berhasil melepas Provedel, mereka harus memutuskan apakah akan merekrut kiper berpengalaman yang bersedia menjadi pelapis Mandas atau mendatangkan pemain yang berusia di bawah 22 tahun, sehingga mengosongkan satu tempat di daftar skuad senior Serie A.
- 消息参考来源: LIGAOLAHRAGA
- 严禁商业机构或公司转载,违者必究;球迷转载请注明来源“懂球帝”
- 懂球帝社区规范:抵制辱骂